Daftar Isi Artikel :

Biografi KH. Raden Asnawi Kudus

1 menit dibaca
Biografi KH. Raden Asnawi Kudus


Raden Asnawi, lahir di desa Damaran, Kudus pada tahun 1281 H, beliau termasuk keturunan ke 14 dari Sunan Kudus dan keturunan ke 5 dari Kyai Haji Mutamakin seorang wali yang kramat di desa Kajen, Margoyoso, Pati yang hidup pada masa Sultan Agung Mataram.

Beliau adalah seseorang yang rajin belajar dan menuntut ilmu kepada Syaikh Umar Syatha di Mekkah selama beberapa tahun. Beliau merupakan ulama ahli Syari’at dan Hafidzul Qur’an termasuk qiraah sab’ah. Sehingga waktu itu pulang kemudian mengasuh Pondok Pesantren Raudlatul Thalibin, Kudus. Tradisi beliau yang sampai sekarang masih berjalan yaitu Pengajian Pitulasan di masjid Menara Kudus. Dalam bidang organisasi beliau pernah menjabat sebagai Musytasyar NU.

Termasuk berjasa dalam menghancurkan orang-orang Cina dan Belanda yang berusaha meruntuhkan pembangunan Menara Kudus sekitar 1930. Beliau dibantu oleh KH.Nurhadi dan Kiai Hasyim Padurenan. Pesan beliau: ‘’Tetaplah dalam NU sebaik-baiknya walaupun tidak menjadi pengurus’’



Sumber : Buku Ke NU an, disusun oleh Moh Agus Budiyono, AMKL, S.Pd.I, Drs. A. Fauzan, dan Drs. Mudhofir, halaman 35-36.


Baca juga :

Posting Komentar